Kapolsek Lebakgedong Polres Lebak Hadiri Kegiatan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026. Di Kecamatan Lebakgedong

Polres Lebak1 Dilihat
banner 728x40

 

LEBAK, – Guna jalin silaturahmi dan sinergitas serta ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Polsek Lebakgedong Polres Lebak, Kapolsek hadiri kegiatan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026, yang diadakan oleh pemerintah Kecamatan Lebakgedong, Kabupaten Lebak, Banten. Senin (10 Februari 2025).

Pelaksanaan kegiatan Musrenbang tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebak dari Partai Nasdem, yakni H. Yanto, S.H., Kabid Perekonomian Kabupaten Lebak yang dihadiri oleh Mumun Muawanah, S.E., Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Camat Lebakgedong H. Rafe’i, SKM, MA., Kapolsek Lebakgedong IPTU M. Hazali Alfian, S.H., Danposmil Lebakgedong Pelda Sutyawan, Kepala Puskesmas H. Pardi, SKM., Korwil Pertanian, Aparatur Pemerintahan Kecamatan Lebakgedong dan Aparatur Desa se-Kecamatan Lebakgedong, PKK dan Tokoh Ulama/Agama.

Musrenbang ini merupakan forum untuk berdiskusi dan menyepakati rencana pembangunan di wilayah kecamatan Lebakgedong. Pada kegiatan Musrenbang itu membahas mengenai aspirasi, masukan, dan kebutuhan masyarakat yang menyesuaikan dengan perencanaan pembangunan. Pada tahapan menyusun rencana pembangunan daerah
dalam Musrenbang juga melibatkan berbagai pemangku kepentingan, seperti Pemerintah Desa, Warga, Camat, staf kecamatan, dan lainnya.

Dalam kegiatan Musrenbang diKecamatan Lebakgedong Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lebak H. Yanto, S.H., menyampaikan bahwa siap mengawal penuh dan membantu perencanaan dan pembangunan yang dilakukan di setiap daerah yang ada di kecamatan Lebakgedong.

“Saya selaku legislator dari Fraksi Nasdem siap untuk bekerjasama dengan aparatur pemerintahan kecamatan dan aparatur desa demi kecamatan Lebakgedong maju kedepannya terutama dalam pembangunan infrastruktur yang lebih baik lagi baik dari aspek Kesehatan, sarana prasarana, Sosial, maupun Pendidikan,” ucapnya.

“Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki melalui Kapolsek Lebakgedong IPTU M. Hazali Alfian, S.H., mengatakan hari ini saya menghadiri kegiatan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2026 di Kecamatan Lebakgedong.” Dengan hadirnya Polri dalam kegiatan Musrenbang tersebut terjalin silaturahmi dan sinergitas dalam Musrenbang tersebut.” Ungkapnya

READ  Anggota Polsek Lebakgedong Tingkatkan Silaturahmi Dan Persaudaraan Dengan Masyarakat melalui shalat Tarawih keliling

Selain itu juga dengan hadirnya Polri Ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.” Ujar Kapolsek Lebakgedong IPTU M. Hazali Alfian, S.H.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *